Perjalanan menuju perubahan dan pencarian jati diri
'Before It Might Be Gone' adalah cerminan diri yang jujur dan penuh emosi. Album ini menceritakan perjalanan perubahan dan semua hal yang menyertainya. Bagaimana anda memahami diri anda yang dulu? Bagaimana anda mencari tahu siapa yang ingin anda jadi? Perubahan bisa membawa harapan dan kebahagiaan, tapi sebelum itu, anda harus berani bercermin dan melihat kenyataan. Ini adalah perjalanan menuju kebahagiaan, kedamaian dan penerimaan diri.
Suara yang khas dari The Vices
The Vices menghadirkan kombinasi unik antara Britpop, Indie, Psychedelic Blues dan Surf Rock. Bayangkan perpaduan antara The Strokes dan Cage the Elephant, dengan energi panggung yang mengingatkan pada Red Hot Chili Peppers. Nama-nama besar memang, tapi The Vices tetap punya karakter khas mereka sendiri. Dengan energi yang menular, riff gitar yang kuat dan ritme yang bikin ingin menari, mereka selalu tampil penuh semangat. Setelah sukses dengan beberapa tur klub yang tiketnya ludes terjual di Belanda, festival mereka sendiri yang bernama ViceFest, serta tur Amerika Serikat dengan 25 pertunjukan, kini mereka siap melangkah ke petualangan baru dengan 'Before It Might Be Gone'.
Dari melihat dunia hingga melihat ke dalam diri sendiri
The Vices selalu punya banyak pertanyaan. Jika di album sebelumnya mereka lebih banyak membahas kejadian di dunia luar, kali ini mereka lebih fokus pada masalah pribadi—perjuangan yang kadang membuat seseorang sulit merasa nyaman dengan dirinya sendiri.
"Hal paling indah adalah pulang dan menemukan cinta tanpa syarat, bahkan di saat-saat tergelap. Itulah yang ingin kami gambarkan dengan gambar makan malam keluarga di sampul album ini," kata Floris.
"Tentu saja, masalah pribadi selalu berhubungan dengan dunia luar. Kita hidup di dunia ini, dan sering kali kita menilai diri sendiri berdasarkan standar orang lain. Saya sadar bahwa saya tidak selalu memperlakukan orang dengan baik. Saya pernah terjebak dalam kebiasaan buruk dan membuat keputusan yang salah. Saya harus berubah. Periode ini membawa banyak pertanyaan dalam hidup saya. Bagaimana saya ingin berhubungan dengan dunia? Bagaimana cara saya memperbaiki semuanya? Apakah saya percaya bahwa semua orang pantas mendapat kesempatan kedua? Dan bagaimana pendapat orang lain? Saya merasa dunia ini tidak terlalu pemaaf. Tapi apakah opini publik benar-benar penting? Atau yang lebih penting adalah keyakinan diri sendiri dan orang-orang terdekat kita?"
Pada akhirnya, semua ini membawa cara pandang baru tentang bagaimana menjalani hidup. Anda harus merasakan hal buruk untuk bisa melihat jalan menuju hal baik lagi. Para anggota The Vices menghadapi tantangan ini dengan berani dan menuangkannya ke dalam album ini.
Tepat pada waktunya, 'Before It Might Be Gone (Sebelum Semuanya Mungkin Menghilang)...'
Video: The Vices - Before It Might Be Gone (official album video). Credits YouTube The Vices @thevices.
Hanan
Saya travel dunia untuk menemukan cerita yang tak terduga.
CREDITS
Hanan: teks Apriyan: pengedit teks Philini van den Hul: foto V2 Records: foto, sarian pers YouTube The Vices @thevices
11 Februari 2025
Anda Mungkin Suka Ini
Suka yang ini? Hanan memilih beberapa artikel lain yang mungkin juga anda suka. Comments are closed.
|
|